-->

Tahu diasosiasikan sebagai makanan favorit masyarakat Indonesia. Selain harganya murah, tahu juga mudah untuk didapatkan. Keberadaannya di mana-mana. Di kampung, di kota, di restoran, di rumah makan sederhana, di mana-mana tahu tak sulit untuk ditemui. Bahkan di restoran besar pun ternyata ada. 

Namun, ada dari kita juga ternyata tidak menyukai makanan ini. Entah apa alasannya. Padahal, bukankah tahu terbilang murah? Nah, untuk Anda yang tidak menyukai tahu, sebaiknya mulai dari sekarang, jatuh cinta-lah pada makanan ini. Sebab, ternyata, tahu memiliki segudang kegunaan, khususnya bagi para cewek. Bukan untuk mengenyangkan tentu saja, tetapi bagi tubuh Anda. 

Anda tak perlu ragu mengonsumsi tahu, karena begitu banyak manfaatnya.
Sumber gambar
Jika kita rentan akan penyakit, lagi-lagi khususnya cewek, apalagi penyakit ganas, bukan apa-apa, ini akan membuat Anda tersiksa. Yang ujung-ujungnya dapat menghambat perekonomian. Mengapa? Ya, karena untuk menyembuhkannya saja membutuhkan uang yang banyak. Seperti apa itu? Yaitu, kanker payudara. 

Nah, salah satu kegunaan makanan favorit orang Indonesia yaitu tahu, ternyata dapat mencegah mengalami penyakit kanker payudara. Untuk itu, jika Anda tidak ingin kena penyakit ini, dan tidak menyukai mengonsumsi tahu, segeralah konsumsi. Mulailah jatuh cinta. Mulailah peduli dengan payudara Anda. Sebab, bukankah itu penting? 

Olehnya, kami akan memberitahukan kepada Anda, apa saja sih kandungan yang terdapat di dalam tahu itu, sehingga dapat mencegah kanker payudara. Agar Anda tidak menyesal di kemudian hari. Nah, sebagaimana yang pernah diungkapkan oleh Symptomfind, bahwa ada beberapa kegunaan tahu bagi kita, beberapa di antaranya sebagai berikut: 

1. Untuk Anda yang belum mengetahui, ketahuilah, bahwa tahu ternyata dapat membentengi Anda dari Anemia. 


Tahu dapat mencegah tubuh Anda dari Anemia.
Sumber gambar
Selain rasanya enak lagi murah meriah, dan mudah didapatkan, di dalam tahu itu terdapat banyak zat besi. Nah, zat besi inilah yang akan melahirkan hemoglobin. Apa kegunaannya? Ketahuilah, bahwa kegunaannya adalah untuk membentengi Anda dari anemia. Nah, Anemia ini sering menyerang para cewek. Tentu saja bukan hanya itu, girls. Yang lain adalah, pada makanan tahu juga ternyata terdapat tembaga. Selain itu, juga ada mangan. Tembaga dan mangan inilah yang bisa membentengi tubuh Anda dari serangan artritis reumatoid. Biasanya disebut sebagai radang sendi. 

Nah untuk itu, bukankah keuntungan bagi kesehatan tubuh Anda lebih besar dibanding tidak? Ayo, bagi Anda yang peduli dengan tubuh, bersegeralah mengonsumsi tahu. 

2. Tak perlulah gengsi makan tahu, karena mungkin murah. Yang terpenting adalah kegunaannya. Terutama pada jantung Anda. 


Ketahuilah bahwa ternyata mengonsumsi tahu dapat melindungi jantung Anda.
Sumber gambar
Apakah Anda tak pernah menduga, bahwa ternyata tahu dapat melindungi jantung? Nah, ketahuilah, bahwa ternyata di dalam tahu, juga terdapat asam lemak omega tiga. Kandungan inilah yang bisa melindungi jantung Anda. Bukan hanya itu, asam lemak omega tiga juga dapat membentengi pembekuan darah. Wow, luar biasa sekali khasiat dari makanan tahu ini. 

Jangan mengira hanya itu. Yang lain, asam lemak omega tiga, dapat membentengi pembuluh darah Anda yang tidak lancar. Pembuluh darah yang tidak lancar, biasanya disebabkan oleh kolesterol jahat. Jika Anda tidak sesering mungkin mengonsumsi tahu, maka hal-hal di atas dapat menyerang Anda. Dan ternyata, di dalam tahu juga terdapat kolesterol, yang bisa melindungi kesehatan jantung. Luar biasa, bukan? 

3. Mungkin tulang-tulang Anda sering sakit atau nyeri. Ketahuilah, tahu dapat membuat tulang Anda menjadi tetap terjaga. 


Selain dari beberapa kekayaan yang terkandung di dalam tahu di atas, juga ternyata memiliki kalsium. Kekayaan kandungan seperti ini mungkin tidak terdapat pada makanan jenis lain. Nah, kalsium ini adalah nutrisi�bisa membentengi tubuh Anda dari osteoporosis. Yang perlu diingat adalah, bahwa tubuh kita ini membutuhkan kalsium setiap harinya. Mengapa? Ya, karena kalsium dapat memperkukuh tulang. 

Olehnya, jika Anda ingin tulang kukuh dan padat, konsumsi-lah tahu. Makanan ini akan membantu Anda dari serangan-serangan penyakit itu. Dan, selain itu, juga dapat melindungi Anda dari serangan radang sendi. 

4. Dengan mengonsumsi tahu, tubuh Anda bisa menggempur dari serangan radikal bebas.

Jika mengonsumsi tahu, hal ini dapat membuat tubuh Anda terlindungi dari serangan radikal bebas.
Sumber gambar

Radikal bebas juga akan menjauh, atau taku untuk mendekat, jika secara rutin Anda mengonsumsi tahu. Sebab, ternyata di dalam tahu terdapat kandungan isoflavone pun selenium. Keduanya dapat membikin Anda terbentengi oleh serangan radikal bebas. 

Nah, untuk selenium ini sebenarnya dapat bekerja dengan iodin. Hal ini agar terus membentengi dari regulasi tiroid. Gunanya, ya untuk memperbaiki DNA. Selain itu, juga dapat bekerja menggempur kanker. Wow, betapa berkhasiat nya tahu ini. Anda harus sadari itu, dan mengonsumsi tahu lebih penting bagi kesehatan tubuh. Segeralah mengonsumsinya! 

5. Anda harus peduli dengan payudara. Hindari segala bentuk penyakit, salah satunya adalah kanker. Tahu dapat membantu Anda. 


Kanker akan menjauh dari Anda jika sering mengonsumsi tahu.
Sumber gambar
Mungkin sebagian dari kita jarang yang tahu, bahwa dengan mengonsumsi tahu, dapat melindungi payudara Anda dari serangan kanker. Kanker payudara terhitung penyakit yang ganas. Anda harus menghindari penyakit ini.

Nah, di dalam tahu, sebetulnya terdapat zat isoflavone. Kegunaannya adalah dapat menurunkan dari gangguan menopause. Contohnya saja, hot flashes, atau yang biasa disebut perasaan yang tidak enak. Dibarengi pula dengan kulit wajah memerah, dan keringat bercucuran selamat beberapa detik, hingga menit. Selain itu, isoflavon, ternyata berguna menurunkan kanker payudara. Dan juga, kanker prostat. 

6. Selain beberapa kegunaan di atas, untuk Anda yang mempunyai penyakit asam urat, tahu adalah obatnya. 

Asam urat tidak akan menyerang Anda jika rajin mengonsumsi tahu
Sumber gambar
Ya. Ini khusus Anda yang mengalami asam urat. Mengonsumsi tahu, adalah jalan yang tepat. Mengapa? Karena di dalam tahu, terdapat banyak protein. Olahan kedelai ini juga mampu mengatasi bagi Anda yang berpenyakit rematik. Dengan kandungan protein yang banyak di dalam tahu tersebut, dan Anda mengonsumsinya secara rutin, maka penyakit itu akan menghilang dari tubuh Anda. Dan jangan takut terkait dengan kolesterol. Sebab, tahu, ternyata rendah kolesterol, lho. 

Olehnya, jika Anda memiliki penyakit jantung, tidak akan berbahaya, sebab, ya itu tadi, kolesterol kurang dari makanan lainnya. Bahkan, tahu dapat mengurangi kadar kolesterol Anda yang sudah meninggi. Jika dibandingkan dengan makanan lain seperti daging sapi, ternyata tahu mempunyai asam lemak yang rendah pula. Hal ini membuat tahu menjadi makanan yang sempurna bagi tubuh Anda. 

Nah, dari semua itu, ternyata, tahu begitu banyak kegunaan bagi tubuh kita. akan kah Anda menghindari makanan ini? jangan hanya faktor gengsi, Anda tidak mau mengonsuminya ya. Sebab, peduli dengan kesehatan jauh lebih baik dibanding gengsi yang besar. orang-orang besar pun, biasa mengonsumsinya karena memang enak. 

Demikianlah, guys, kegunaan tahu bagi tubuh Anda. Khususnya bagi cewek, yang biasanya terkena penyakit ganas, yakni kanker payudara. Jadi, bagi Anda yang suka mengosumsinya, lanjutkan kegiatan ini. Dan, bagi Anda yang tidak menyukai nya, bersegeralah jatuh cinta pada tahu, jika Anda cinta pada tubuh sendiri.


EmoticonEmoticon